Hutan menyeramkan ini isinya adalah kuburan untuk bangkai mobil tua. Kuburan ini telah ada sejak zaman perang dunia II. Entah siapa pemilik dan darimana asalnya mobil-mobil ini, yang pasti mereka punya sejarah dan ceritanya masing-masing. Lokasi terpencil dengan pemandangan menyeramkan penuh dengan bangkai mobil, tempat ini disebut The Chatillion Car Graveyard dan berlokasi di Belgia.
Penduduk setempat mengatakan kalau mobil-mobil ini kebanyakan ditinggalkan oleh tentara Amerika sejak perang dunia II tapi ada juga yang mengatakan kalau mobil-mobil itu hanyalah hasil buangan orang yang sudah tidak menginginkannya.
Bagaimanapun juga, mobil-mobil ini terlihat sangat tua dan kuburan ini seluruhnya terlihat mengerikan.Dalam satu titik, ada sekitar 4 kuburan berbeda yang menumpuk sekitar 500 mobil.Sejak tahun 2010, lokasi ini mulai dibersihkan karena masalah kebersihan.